Bangkitkan Bakat dan Keberanian Siswa, MIN 1 Rejang Lebong Gelar Kegiatan Muhadharah

Rejang Lebong (Humas) – Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Rejang Lebong kembali menggelar kegiatan Muhadharah, kegiatan rutin setiap jum’at terakhir ini diselenggarakan dengan antusias oleh seluruh siswa pada Jum’at (26/04). Kegiatan ini merupakan inisiatif dari madrasah untuk memberikan wadah bagi siswa-siswa dalam menampilkan bakat yang dimiliki serta memupuk keberanian untuk tampil di depan publik.

Dalam sambutannya, Kepala Madrasah, Mufidatul Chairi, S.Ag., M.Pd.I, melalui Koordinator Bidang Kesiswaan Kurniati, S.Pd, menyampaikan bahwa kegiatan ini memiliki dampak positif yang signifikan.

"Kegiatan ini sangat positif karena sebagai wadah bagi seluruh siswa untuk menampilkan bakat yang dimiliki dan belajar untuk berani tampil," ujar Kurniati.

Kegiatan Muhadharah dilaksanakan setelah pelaksanaan sholat dhuha berjamaah. Acara ini diisi dengan berbagai penampilan siswa-siswa, termasuk pembacaan kitab suci Al-Qur’an, hafalan surah Al-Qur’an, hafalan hadis, penampilan drama Islami, ceramah agama, hafalan asmaul husna, dan nasyid. Dengan beragamnya jenis penampilan, siswa memiliki kesempatan untuk mengeksplorasi bakat-bakat mereka dalam berbagai bidang keilmuan dan seni.

Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang untuk menampilkan bakat, tetapi juga untuk memperkuat nilai-nilai keagamaan dan kultural di kalangan siswa. Diharapkan, melalui kegiatan seperti ini, setiap siswa dapat merasa lebih percaya diri dan berkembang secara holistik, baik dari segi akademik maupun sosial. (Randi)


TERKAIT

Berita LAINNYA