Siswa MIN 1 Bengkulu Tengah Ikuti Kompetensi Sains Madrasah Tahun 2024

Sebanyak 5 orang siswa MIN 1 Bengkulu tengah mengikuti Kompetensi Sains Madrasah (KSM) tahun 2024 yang dilaksanakan di MAN IC Kabupaten Bengkulu Tengah (03/07/2024)

Bengkulu Tengah ( Humas ) - Sebanyak 5 orang siswa MIN 1 Bengkulu tengah mengikuti Kompetensi Sains Madrasah (KSM) tahun 2024 yang dilaksanakan (03/07/2024) di MAN IC Kabupaten Bengkulu Tengah.Kompetisi Sains Madrasah (KSM) merupakan sebuah gelaran nasional yang dilaksanakan oleh Kementerian Agama sebagai wahana membangun gairah kompetisi sains dikalangan siswa madrasah.

KSM berupaya mengelaborasi sains, budaya, dan teknologi dengan konteks nila-nilai Islam.Menurut Kepala MIN 1 Bengkulu Tengah, Emiyati, M.Pd. mengatakan bahwa MIN 1 Bengkulu Tengah mengirim 5 orang siswa untuk menjadi duta Kompetensi Sains Madrasah (KSM) di Tingkat Kabupaten Bengkulu Tengah. Adapun siswa peserta KSM yaitu Raditia bidang kompetisi Matematika, Azhar Fadhil Pratama Kompetisi IPAS, dan Kompetisi Sosial Sains Terpadu (Matematika dan IPAS) untuk beregu terdiri atas Kezia Azzahra Yolanda, Bintang Anugerah Pratama, dan M. Hizil Al Insyirah.

Dengan semangat dan persiapan yang matang, MIN 1 Bengkulu Tengah berharap dapat meraih hasil yang membanggakan di KSM 2024 ini. Para peserta dari MIN 1 Bengkulu Tengah siap untuk menghadapi tantangan dan membawa nama baik sekolah mereka ke tingkat yang lebih tinggi.( Emi ) 


TERKAIT

Berita LAINNYA