Penyuluh KUA Talang Empat Hadiri Lomba Sarapan Anam di Masjid Al Nurdin

Kegiatan lomba sarapan anam yang diadakan di Masjid Al Nurdin, Desa Pulau Panggung, Kecamatan Talang Empat

Bengkulu Tengah, (Humas) - Jum'at 5 Juli 2024, Kegiatan lomba sarapan anam yang diadakan di Masjid Al Nurdin, Desa Pulau Panggung, Kecamatan Talang Empat, menjadi momen istimewa dengan kehadiran Rabi'in, S.Sos.I, Penyuluh  Agama Islam dari KUA Kecamatan Talang Empat. Acara ini diselenggarakan oleh mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Program Pengabdian Masyarakat (PM), dengan tujuan mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan semangat gotong royong di kalangan masyarakat.

Rabi'in, S.Sos.I., hadir sebagai tamu kehormatan dan memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan yang melibatkan partisipasi aktif masyarakat. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif mahasiswa KKN yang mengadakan lomba ini.

"Kegiatan seperti ini sangat positif dan bermanfaat dalam mempererat hubungan antarwarga serta menumbuhkan semangat kebersamaan. Saya sangat mengapresiasi upaya mahasiswa KKN PM yang telah menginisiasi acara ini," ujar Rabi'in, S.Sos.I.

Lomba sarapan anam merupakan tradisi lokal yang menggabungkan aspek seni dan budaya. Peserta lomba berkompetisi yang kemudian dinilai berdasarkan penampilan, dan kreativitas dan keindahan seni. Kegiatan ini dihadiri oleh warga Desa Pulau Panggung yang antusias berpartisipasi dan menyaksikan lomba. Berbagai syair syair indah dilantunkan menambah semarak dan keunikan acara.

Mahasiswa KKN PM dari berbagai universitas berperan penting dalam penyelenggaraan lomba ini. Mereka tidak hanya mengorganisir acara, tetapi juga berinteraksi langsung dengan warga, membantu persiapan, dan memastikan kelancaran kegiatan.

"Kami berharap kegiatan ini dapat memperkuat hubungan antara mahasiswa dan masyarakat, serta memberikan pengalaman berharga bagi kami dalam menerapkan ilmu yang telah dipelajari di kampus," kata salah satu mahasiswa KKN.

Acara lomba sarapan anam di Masjid Al Nurdin sukses besar dan mendapat respons positif dari masyarakat. Kehadiran Rabi'in, S.Sos.I., sebagai Penyuluh Agama Islam KUA Kecamatan Talang Empat, menambah semangat dan makna acara ini. Semoga kegiatan semacam ini terus berlanjut dan menjadi wadah untuk memperkuat kebersamaan dan gotong royong di tengah masyarakat.


TERKAIT

Berita LAINNYA