Monitoring Dan Evaluasi ANBK Kepala Kemenag Seluma Ke MAN Seluma

Seluma (Humas) - Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Seluma tengah melaksanakan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) tahun 2024. ANBK digelar pada tanggal 21 – 22 Agustus 2024. Untuk itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma, H. Heriansyah, S. Ag., M. H melakukan monitoring dan evaluasi pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) di MAN Seluma. Rabu (21/8).

Turut hadir Kasi Penmad Kemenag Seluma, Renoctha Reffenza, S. I.P dan rombongan. Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan kelancaran dan kualitas pelaksanaan ANBK di MAN Seluma.  

Dalam kunjungan tersebut, Ka. Kemenag Seluma, Kasi Penmad dan rombongan mengecek fasilitas komputer, jaringan internet, serta sistem ujian untuk memastikan semuanya berfungsi dengan baik.

Ka. Kemenag Seluma mengatakan “ANBK di MAN Seluma berjalan dengan baik dan lancar, tujuan dari ANBK untuk memetakan kemampuan peserta didik, Dengan adanya monev ini, diharapkan pelaksanaan ANBK di MAN Seluma dapat berjalan sesuai dengan standar yang ditetapkan, dan para siswa dapat mengikuti ujian dengan nyaman dan focus,” jelas Heriansyah.

Diakhir kegiatan, Kepala MAN Seluma, Ka. Kemenag Seluma, Kasi Penmad dan rombongan melakukan foto bersama. (Naf/Riska)


TERKAIT

Berita LAINNYA