Penarikan Mahasiswa UINFAS di KUA Kecamatan Gading Cempaka Tutup Rangkaian PPL

Penarikan Mahasiswa UINFAS di KUA Kecamatan Gading Cempaka Tutup Rangkaian PPL

Kota Bengkulu (Humas)-Pada tanggal 01 Oktober 2024, telah dilaksanakan acara penarikan mahasiswa peserta Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) dari Universitas Islam Negeri Fatmawati Soekarno (UINFAS) Bengkulu di Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Gading Cempaka. Acara ini dihadiri oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Ibu Risfiyana Mayangsari,MH, para mahasiswa PPL, staf KUA, dan Pamong, Ardiansyah, M.H.I, yang sekaligus mewakili Kepala KUA.

Dalam sambutannya, Pamong, Bapak Ardiansyah, M.H.I, menekankan pentingnya mengaplikasikan ilmu yang telah didapatkan selama menjalani PPL di KUA Kecamatan Gading Cempaka. Beliau berharap para mahasiswa dapat membawa pengalaman tersebut ke dunia kerja dan mengimplementasikan nilai-nilai Islami dalam kehidupan bermasyarakat.

"Ilmu yang kalian dapatkan di sini hendaknya tidak hanya menjadi teori, tetapi harus mampu diaplikasikan dalam kehidupan nyata, khususnya dalam pengabdian kepada masyarakat". Pesan Beliau.

Acara pelepasan ini sekaligus menjadi penutup dari rangkaian kegiatan PPL yang telah berlangsung selama kurang lebih 2 bulan, di mana para mahasiswa telah aktif berkontribusi dalam berbagai kegiatan keagamaan dan pelayanan masyarakat di lingkungan KUA Kecamatan Gading Cempaka. (Yuni/PopiHumas)


TERKAIT

Berita LAINNYA