Kepala Madrasah Pantau Ujian Praktik Madrasah MIN 6 Seluma Hari Ketiga

Seluma (Humas)- Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri 6 Seluma, Jihan, S.Pd pantau langsung kegiatan Ujian Praktik dalam rangkaian Asesmen Madrasah (AM) di hari ketiga  Rabu (24/4).

Untuk hari ketiga ini memuat mata pelajaran SBK yang merupakan kegiatan penerapan 4 sehat 5 sempurna sehingga siswa di berikan materi dan langsung mempraktikkan cara membuat dan menyajikan menu makanan yang baik dan bermanfaat bagi pemenuhan gizi.

Pemantauan yang dilakukan oleh kepala madrasah untuk memastikan bahwa pelaksanaan kegiatan tersebut  berjalan lancar dan sukses sesuai dengan instruksi yang ia sampaikan pada pelaksanaan rapat persiapan asesmen Madradah yang lalu.

”Saya hanya ingin memastikan bahwasanya para panitia asesmen dapat bertugas dengan baik dan sebagaimana mestinya dan terakhir disampaikan bahwa peserta Asesmen dapat melaksanakan dengan baik  dan tertib,” pungkasnya.

Diakhir penjelasannya, ia berharap pelaksanaan hari ini dapat berjalan lancar sampai hari terakhir besok kamis 25 April 2024.  (Eka/Jhn)


TERKAIT

Berita LAINNYA