Efektifitas KUA Kecamatan Sukaraja dalam Pelayanan Masyarakat

Seluma (Humas) - Pagi hari ini Rabu, 08 Mei 2024  Staf Kua Sukaraja menerima dan memeriksa berkas nikah dari  Desa Sumber Makmur yang notabene nya jarang sekali  Desa tersebut mendaftarkan warganya untuk menikah karena penduduk nya yang sedikit dan wilayah nya yang tidak terlalu luas. Menerima dan memeriksa berkas nikah merupakan kegiatan rutin yang dilakukan di KUA ini setiap harinya.Bukan hanya masalah pernikahan saja Kua Sukaraja melayani urusan - urusan lainnya seperti,konflik keluarga,wakaf,haji  dan lainnya.Dalam pemeriksaan ini masih banyak kekurangan dan belum singkron  antara data di KTP. KK dengan  Akta Cerai. Sebelum di daftar kan ke Simkah data tersebut harus disingkronkan ke Dukcapil  setempat.

Kepala KUA Sukaraja H. D. Hamdan Fauzi, S. Sos. I mengatakan  masyarakat Sukaraja ini sudah sangat tertib dalam administrasi, walaupun ada sedikit yang masih belum mengetahui syarat - syarat untuk menikah , Kami seluruh komponen yang ada di Kua Sukaraja selalu siap memberikan pelayanan yang prima sesuai dengan semboyan yang ada di KU A Sukaraja 5 S, Senyum, Salam, Sapa, Sopan dan Santun. (Naf/JA)


TERKAIT

Berita LAINNYA