Penyuluh Agama Islam KUA Kecamatan Seluma Barat Budayakan Magrib Mengaji

Seluma (Humas) - Penyuluh Agama Islam KUA Kecamatan Seluma Barat terapkan budaya magrib mengaji yang dilaksanakan dirumah salah satu anggota Penyuluh Agama Islam. Kegiatan mengaji ini bukan hanya  untuk anak- anak saja akan tetapi juga melibatkan para remaja dan ibu - ibu. Selain belajar mengaji mereka juga belajar bacaan sholat dan praktek sholat (15/5).

Kegiatan tersebut sesuai dengan hadist Rasulullah SAW "Khairukum man ta'allamal qur'an wa'allamahu". Yang artinya sebaik baik kalian adalah yang belajar Al- Qur' an dan mengajarkanya" . Berangkat dari makna hadist tersebut maka oleh karena itu sebagai Penyuluh Agama Islam, memiliki kewajiban untuk menerapkan hadist tersebut dengan magrib mengaji, supaya tidak terjadi dikalangan masyarakat yang tidak bisa membaca Al- Qur'an bagi yang mau belajar Al- Qur'an.

Mahani Selaku Penyuluh Agama Islam Kecamatan Seluma Barat mengatakan "Dengan adanya kegiatan magrib mengaji ini, akan menjadikan kegiatan positif bagi mereka yang belajar mengaji, selain itu juga  agar dapat mengurangselain itu juga  agar dapat mengurangi waktu anak bermain HP" Ungkapnya.

Kegiatan magrib mengaji ini mendapat respon yang baik dari ibu- ibu. Mereka mengharapkan agar mereka bisa membaca al- qur'an dengan baik dan benar. Sebagai penyuluh agama islam juga sangat mengharapkan supaya kegiatan ini makin lama makin berkembang dan selalu istiqomah (Naf/Mh).


TERKAIT

Berita LAINNYA