Pendistribusian Master Soal Assesmen Madrasah 2024

Seluma (Humas) - Dalam rangka mensukseskan pelaksanaan Assesmen Madrasah Tingkat MI, Kelompok Kerja Guru (KKG) kelompok 10, bekerja sama dengan Kepala Madrasah dan dewan guru yang tergabung dalam KKG kelompok 10 baik MI swasta maupun MI Negeri, beberapa Minggu yang lalu sudah melaksanakan tugas penyusunan soal Asessmen Madrasah Tingkat MI, yang dilaksanakan di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 4 Seluma dan Alhamdulillah sudah terlaksana dengan baik. Hal ini tidak lepas dari semangat,kerja sama,dan tanggung jawab dari semua dewan guru dan dukungan dari semua Kepala Madrasah.

Pada hari ini Rabu,tanggal 24 April 2024 semua master soal Assesmen Madrasah sudah siap didistribusikan  kepada Madrasah yang ikut dalam penyusunan naskah soal Assesmen untuk digandakan mengingat tanggal 29 April 2024 sudah pelaksanaan Assesmen tingkat MI.diantaranya MI yang tergabung di KKG kelompok 10 yaitu Muhammadiyah Pandan, MIS Simpang, MIS Talang Beringin dan MIN 2 Seluma.

Samsuriyadi Selaku Kepala Madrasah menjelaskan yang dijadikan tempat penyusunan soal Assemen Madrasah tingkat MI saya sangat mendukung kegiatan ini sehingga nanti tidak ada perbedaan antara Madrasah Negeri dan Swasta dalam pelaksanaan Assesmen tersebut. selamat melaksanakan Assesmen dengan lancar dan tertib dan semoga sukses semua untuk anak-anak kita.Imbuhnya (Naf/Syd)


TERKAIT

Berita LAINNYA