Jum’at Bersih, Karyawan Kemenag BU lakukan Gotong Royong

Bengkulu (Informasi dan Humas) 24/12- Sebagai upaya untuk menciptakan suasana yang nyaman dan kondusip dalam bekerja, pada hari Jum’at, (13/9) seluruh karyawan - karyawati kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu mengadakan gotong royong dalam jum’at bersih yang di koordinir langsung oleh Ka. Subbag Tata Usaha Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara Drs. Kahfi UR.

Kegiatan ini merupakan program dari kepala Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara Drs. H. Bustasar.MS,M.Pd yang rencananya akan dilaksanakan setiap sebulan sekali pada pertengahan bulan. Dengan harapan dapat menciptakan lingkungan kantor yang rapid dan bersih.

Ka. Subbag Tata Usaha Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara Drs. Kahfi UR sangat mendukung program yang telah dicanangkan oleh Bapak Kepala, mengingat banyak sekali manfaat yang akan diperoleh dengan diadakanya program ini seperti akan terjalinya rasa bhakti social, tubuh menjadi sehat dengan keluarnya keringat, lingkungan lebih terjaga dan bersih serta masih banyak manfaat lainya. Untuk itu beliau akan terus memantau dan mengkordinir agar program ini dapat terus berjalan.

Kegiatan gotong royong kemaren (13/9) dimulai setelah apel pagi dengan pembagian tugas masing-masing, dimulai dari membersihkan halaman, irigasi air, Membersihkan mushola serta terakhir membersihkan dan merapikan ruangan masing-masing. Tampak seluruh karyawan/karyawati Kemenag Bengkulu utara termasuk seluruh Kepala Seksi bekerja berbaur untuk membersihkan halaman kantor

Penulis : Yudhistira/C


TERKAIT

Wilayah LAINNYA