Hari Raya Id 1445 H, Kakanwil Sebut Penerimaan Zakat Fitrah Capai 23 M

Kakanwil menyampaikan laporan selaku ketua (PHBI) pada shalat Idul Fitri di Masjid Raya Baitul Izzah. Rabu, (10/4/2024).

BENGKULU (HUMAS) --- Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama Provinsi Bengkulu H. Muhammad Abdu.,S.Pd.,I.,M.M mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 H/2024 M.

‘’Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah merupakan sebuah kemenangan.Karena umat Islam telah sukses dalam menjalani Bulan Suci Ramadan dengan baik.Selamat Idul Ffitri 1445 H,’’ kata Kakanwil dalam laporannya sebagai Ketua Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) pada shalat Idul Fitri di Masjid Raya Baitul Izzah. Rabu, (10/4/2024).

Bersamaan dengan itu, Kakanwil yang ketika itu didampingi Kabid Penais H. Arsan Suryani Ibrahim dan Kabid Urais H. Pahrizal.,M.SI serta jajaran Kemenag juga menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin.

'’Dengan segala kerendahan hati, kami juga mengucapkan Mohon maaf lahir dan batin,’’ ucapnya lagi.

Kakanwil juga menyampaikan apresiasi kepada umat muslim di Provinsi Bengkulu bahwa penerimaan zakat fitrah pada tahun ini mengalami peningkatan. Dimana Muhammad Abdu menyebut, penerimaan zakat mencapai Rp. 23 M, sementara beras terkumpul 1.923.856 Kg.

‘’Semoga ini menjadi ladang amal ibadah bagi umat muslim di Provinsi Bengkulu,’’ ungkapnya.

Dengan demikian, Muhammad Abdu menekankan bahwa dengan berbekal spiritualitas Ramadhan yang baru saja dilewati, mantan Kakan Kemenag Musi Rawas itu meminta umat muslim di Bengkulu agar menjadikan Hari Raya Idul Fitri untuk menguatkan tekad saling melebur dosa dengan saling berbagi kebahagiaan.

‘’Ini sejalan dengan tema Hari Raya Idul Fitri pada tahun ini, yakni aktualisasi semangat Idul Fitri untuk membangun sinergi dan harmoni sesama,’’ ujar Kakanwil.

‘’Karenanya mari saling menguatkan niat untuk menebar kasih sayang dengan saling mengunjungi dan saling bersilaturahmi,’’ demikian Kakanwil.

Sementara itu, untuk pelaksanaan Shalat Id sendiri juga dihadiri Gubernur H. Rohidin Mersyah, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkominda), jajaran Pemda Provinsi Bengkulu dan jajaran Kanwil Kemenag. Ikut juga mendampingi Kakanwil Ketua DWP Hj. Nurbaya serta pengurus DWP Kanwil Provinsi Bengkulu.

Bertindak sebagai imam Shalat Idul Fitri, Drs. H. Paimat Solihin, dan Khotib Prof. Dr. H. Zubaedi.,M.Pd. Usai shalat Id, acara dilanjutkan dengan ramah tamah sembari saling maaf memaafkan bersama jemaah Masjid Raya Baitul Izzah.


TERKAIT

Wilayah LAINNYA