Bengkulu, (Humas) – Dalam semangat kepedulian dan berbagi di bulan suci Ramadhan, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu menggelar kegiatan berbagi takjil pada Senin (17/3). Kegiatan ini berlangsung di depan Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Bengkulu dan dipimpin langsung oleh Ketua DWP Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu, Ny. Hj. Nurbaya Abdu, didampingi Wakil Ketua Ny. Hj. Ilimirzah Ajamalus.
Suasana penuh kebersamaan tampak jelas dalam kegiatan ini. Para pengurus DWP dengan penuh semangat membagikan sebanyak 200 paket takjil kepada masyarakat yang melintas, termasuk pengendara dan pejalan kaki yang tengah dalam perjalanan menjelang waktu berbuka puasa. Antusiasme masyarakat pun sangat baik, terlihat dari senyum dan ucapan terima kasih yang mereka sampaikan saat menerima takjil.
Ketua DWP Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu, Ny. Hj. Nurbaya Abdu, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama, terutama di bulan Ramadhan yang penuh berkah. "Semoga apa yang kami bagikan hari ini dapat bermanfaat dan menjadi ladang amal bagi kita semua. Kami juga berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan untuk mempererat ukhuwah dan menumbuhkan semangat berbagi," ujarnya.
Senada dengan itu, Wakil Ketua Ny. Hj. Ilimirzah Ajamalus mengungkapkan apresiasinya terhadap antusiasme para pengurus DWP yang turut serta dalam kegiatan ini. "Saya sangat mengapresiasi semangat para pengurus DWP yang dengan tulus dan ikhlas berbagi. Semoga ini menjadi inspirasi bagi kita semua untuk terus menebarkan kebaikan," katanya.
Kegiatan berbagi takjil ini tidak hanya menjadi momen untuk membantu masyarakat yang tengah berpuasa, tetapi juga memperkuat silaturahmi antaranggota DWP Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu. DWP terus berkomitmen untuk menjalankan berbagai program sosial yang bermanfaat bagi masyarakat.
Bulan Ramadhan adalah momen yang tepat untuk menebar kebaikan, dan melalui kegiatan ini, DWP Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu kembali menunjukkan bahwa kepedulian dan kebersamaan adalah kunci dalam membangun masyarakat yang harmonis dan penuh kasih.(Lia)