Kepala KUA Kecamatan Semidang Alas Hadiri Undangan Pelepasan Siswa/I PAUD Se-Kecamatan Semidang Alas

Seluma (Humas) - Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Semidang Alas Hendri Saputra, S.Sos.I, M.Ag  menghadiri  acara pelepasan siswa siswi PAUD Se- Kecamatan Semidang Alas  Tahun Pelajaran 2023-2024, yang berlangsung di halaman SD Negeri 130 Seluma Desa Rantau Panjang , pada Kamis (13/6) .

Turut hadir pada kesempatan tersebut Camat Kecamatan Semidang Alas, Babinkantibmas, Kepala Cabang UPTD Semidang Alas serta para guru dan tenaga pendidikan yang ada di PAUD Se-Kecamatan Semidang Alas.

Pada Sambutannya, Ketua Panitia Menyampaikan “Ucapan Terimakasih Kepada Seluruh Undangan yang hadir Pada hari ini, acara ini terselenggara atas kerjasama Guru-guru PAUT Se-Kecamatan Semidang Alas dan wali Murid Tentunya Juga Semua Pihak,  juga ucapan selamat kepada seluruh siswa/I PAUD Se-Kecamatan Semidang Alas”, demikian juga hal yang sama yang di sampaikan oleh Camat Semidang Alas dalam sambutanya menyampaikan

“ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Kepala PAUD Se-Kecamatan Semidang Alas  dan semua Dewan guru yang telah melaksanakan tugas dan fungsinya dengan baik dalam membina,mendidik dan menbimbing bahkan menghantarkan siswa menjadi berprestasi untuk melanjutkan pendidikan yang selanjutnhya”

Setelah Acara Kata sambutan hingga Hingga Doa Bersama, Panitia Menampilkan Tari Kesenian dari PAUD Masing-Masing sehingga Menambah haru bagi Undangan dan seluruh Wali Murid karena bangga dengan apa yang guru-guru berikan kepada anak-anaknya, Selanjutnya Camat Semidang Alas, Kepala UPTD Semidang Alas dan Kepala KUA Semidang Alas Melakukan Pemindahan tali Kucir/Toga sebagai Simbol pengakuan Keberhasilan Kelulusan siswa/I PAUD Se-Kecamatan Semidang Alas. (Naf/Ms)


TERKAIT

Berita LAINNYA