Kekurangan Ruang Kegiatan Belajar Mengajar Siswa Kelas II MIN 4 Seluma Masuk Siang

Seluma (Humas) - Pendidikan Sekolah Dasar merupakan suatu upaya untuk mencerdaskan dan mencetak kehidupan bangsa yang bertaqwa, cinta dan bangga terhadap bangsa dan negara, terampil, kreatif, berbudi pekerti, dan santun serta mampu menyelesaikan permasalahan dilingkungannya.

Dalam hal ini banyak aspek pendukung yang harus dipenuhi untuk mewujudkan semuanya,terutama dalam hal Fasilitas Belajar mengajar Yaitu Ruang Kegiatan Belajar Mengajar,tapi tidak semua Satuan Pendidikan yang sarananya terpenuhi sesuai dengan harapan,Hal itulah yang di rasakan oleh siswa-siswi MIN 4 seluma yang harus merasakan masuk bergantian dalam hal waktu belajar.di karnakan  kekurangan fasilitas ruangan yang belum memadai.

Hal ini sudah berlangsung selama tiga tahun belakangan,yang mana anak-anak harus ada yang masuk siang walaupun fasilitas lain seperti ruang Perpustakaan dan ruang rapat guru sudah dipakai untuk Ruang Belajar tapi belum juga mencukupi untuk ruang Belajar yang berjumlah 12 Rombel.

Samsuriyadi,S,Pd.I saat di temui di ruangannya menuturkan. "Alhamdulilah MIN 4 Seluma dari tahun ke tahun jumlah siswanya tidak ketinggalan jauh dengan sekolah-sekolah yang fasilitasnya lengkap bukan tanpa alasan karena MIN 4 Seluma mengutamakan mutu pendidikan yang berkualitas, disiplin yang tinggi baik hal tersebut terhadap siswa-siswi maupun kepada dewan guru.

Terkait dengan kekurangan Ruang Kegiatan Belajar,ini setiap tahunnya kami usulkan melalui SIMPRO,dan hampir setiap bulan kami pantau baik melalui aplikasi maupun Tanya langsung kekanwil Kementerian Agama Provinsi Bengkulu,namun jawabannya kita menunggu,padahal lokasi untuk bangunan sudah lama disiapkan dari kepemimpinan Kepala Madrasah yang sudah masa purna tugas (Drs.Zainal.C,M.Pd)

Harapan sayaa,semoga pihak Intansi terkait dalam hal ini Kementrian Agama dapat membantu untuk percepatan  realisasi usulan bangunan gedung MIN 4 seluma yang sudah 3 tahun lamanya di usulkan dapat terwujud .(Naf/MIq)


TERKAIT

Berita LAINNYA