Ketua KPN Kemenag RL Tandatangani Prasasti Kantor Baru

Bengkulu (Informasi dan Humas) 4/2- Ketua Koperasi Pegawai Negeri (KPN) Depag (Kemenag-red) yang juga menjabat kepala Penyelenggara Syariah Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong, Tegu Ati, S.Ag, M.Pd, memimpin RAT (Rapat Anggota Tahunan) KPN Depag. dan sekaligus menandatangani prasasti gedung baru Kantor Koperasi Pegawai Negeri (KPN) Depag. Di Jalan Suprapto Kel. Talang Rimbo Kec. Curup Tengah.

Acara peresmian Kantor Baru Koperasi Pegawai Negeri KPN Depag ini dihadiri oleh Kepala Kantor Kemenag. Kab. Rejang Lebong Drs. H.M. Ch. Naseh, M.Ed., Ka.Sub.Bag.TU. Kantor Kemenag. Kab Rejang Lebong, Drs. Suhardihirol, M.Pd., para anggota KPN Depag., Kepala Dinas Koperasi UKM Perdagangan dan Perindustrian Kab. Rejang Lebong Endang Usmansyah, SH., ketua PKP dihadiri oleh Manajer PKP Kab. Rejang Lebong, Kepala KPN Depag Kab. Rejang Lebong Tegu Ati, S.Ag, M.Pd.

Dalam kata sambutannya, Tegu Ati, S.Ag, M.Pd, mengucapkan terima kasih atas pujian yang telah disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Rejang Lebong, Drs. HM. Ch. Naseh, M.Ed. atas keberhasilan beliau dalam memimpin KPN Depag Kab. Rejang Lebong. Namun beliau mengaku hal yang dilakukannya belumlah cukup sampai disitu saja, karena beliau ingin KPN Depag. Kab. Rejang Lebong ini dapat lebih berkembang dari yang sekarang ini, dan bisa membuat para anggotanya sejahtera dan makmur”. Itu keinginan pengurus KPN Depag. Karena itu beliau meminta dukungan anggota dan pemkab Rejang Lebong serta Kementerian Agama Kab. Rejang Lebong untuk memberikan masukan yang konstruktif sehingga KPN Depag dapat lebih maju dari yang sekarang ini”. 

Pujian Senada Juga disampaikan Kepala Dinas Koperasi UKM Perdagangan dan Perindustrian Kab. Rejang Lebong Endang Usmansyah, SH., atas keberhasilan KPN Depag Kab. Rejang Lebong dalam memiliki Gedung sendiri yang megah dan strategis, diharapkan oleh beliau: “agar keberhasilan KPN Depag ini dapat menjadi contoh para pengurus Koperasi yang ada di Kab. Rejang Lebong lainnya untuk dapat mengikuti jejak keberhasilan yang dicapai KPN Depag ini, karena banyak koperasi yang hanya menjalankan kegiatannya secara biasa dan dengan keterbatasan tanpa ada kemauan keras dari para pengurus untuk memajukan koperasi yang dikelolanya.

Beliau Endang juga menyampaikan, “KPN Depag Kab. Rejang Lebong menjadi rangsangan bagi para pelaku koperasi lainnya di Bumei Pat Petulai untuk bisa berkaca pada KPN Depag Kab. Rejang Lebong. Umumnya koperasi yang ada selama ini hanya berkantor di tempat yang disewa atau kontrakan, termasuk KPN yang dikelola Pemda Kab. Rejang Lebong. Jadi, ujar Endang, “Baru KPN Depag Kab. Rejang Lebong inilah satu-satunya koperasi yang memiliki gedung sendiri. ”jelasnya.

Selanjutnya Tegu Ati, S.Ag, M.Pd, meresmikan dan menandatangani prasasti dan bersamaan itu juga ikut menandatangani prasasti Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Rejang Lebong, Drs. HM. Ch. Naseh, M.Ed dan Kepala Dinas Koperasi UKM Perdagangan dan Perindustrian Kab. Rejang Lebong Endang Usmansyah, SH.

Kemudian dilanjutkan dengan acara Rapat Anggota Tahunan (RAT) KPN Depag. Periode tahun 2013, dan pemberian hadiah kepada pemegang SHU terbanyak, Bendahara teraktif, dan doorprize berhadiah secara gratis kepada para anggota koperasi, dengan hadiah 4 Unit TV LED 22 inc, speaker aktif, dispenser, dan ratusan bingkisan hadiah lainnya. 

Penulis : Ismail/C

Editor : H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA