Tokoh Agama Desa Kungkai Baru Kunjungi KUA Kecamatan Air Periukan Guna Konsultasi Sertifikasi Tanah Wakaf

Seluma (Humas) - Kantor Urusan Agama Kecamatan Air Periukan pagi ini mendapat kunjungan dari Tokoh Agama Desa Kungkai Baru, H. M. Hamdani, MZ dan Nanang Qosim yang notabene juga merupakan pengurus Nazhir Tanah Wakaf. (22-08-2024).

Harun, S.Ag., M.H membenarkan, bahwa hari ini kita mendapatkan kunjungan dari Tokoh Agama yang juga sekaligus Nazhir dan Desa Kungkai Baru. Tujuan silaturahmi ini adalah untuk konsultasi terkait percepatan sertifikasi tanah wakaf.

Kami berharap bahwa masyarakat akan bisa terus bersinergi dengan Kantor Urusan Agama selaku PPAIW, guna percepatan proses pendaftaran Tanah Wakaf di Kecamatan Air Periukan. Terlebih sampai hari ini Alhamdulillah telah kita daftarkan 2 Persil tanah wakaf. Ini menjadi bukti kongkret kerjasama KUA Kecamatan Air Periukan, melalui para Penyuluh Agama, kepada masyarakat.Ungkap Harun, (Naf/Mws)


TERKAIT

Berita LAINNYA