Penghulu KUA Taba Penanjung Beri Tausiah Peringatan Isra' wal Mi'raj di SD N 41 Bajak 1

Penghulu Kantor Urusan Agama ( KUA) Kecamatan Taba Penanjung, Amir Syarifuddin, S. Pd Hadir pada Cara Isra mikraj di SDN 41

Bengkulu Tengah, (HUMAS) - Setiap tanggal 27 Rajab masyarakat kecamatan Taba Penanjung sudah terbiasa  memperingati isra' dan Mi'raj Nabi Muhammad Shalallahu 'alaihi wasallam. Begitu pula dengan Sekolah Dasar Negeri 41 Desa Bajak 1 Kecamatan Taba Penanjung pada hari ini Jum'at ( 16/02/24) acara berlangsung  pukul 09.00 waktu Indonesia Barat. 

 

Penghulu Kantor Urusan Agama ( KUA) Kecamatan Taba Penanjung, Amir Syarifuddin, S. Pd adalah sebagai penceramah pada acara tersebut di atas. 

 

Sebagai Penghulu yang berdomisili di Kecamatan Taba Penanjung, beliau sudah sangat dikenal oleh masyarakat sekitar karena kepiawaiannya dalam bergaul dan bersosialisasi. Bahkan setiap peringatan hari besar Islam di SDN 41 ini, ustadz Amir sebagai pentausiahnya. 

 

Dalam acara tersebut beliau memberi tausiah tentang Perjalanan Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam berdialog dengan Allah Subhanahu wata'la tentang kewajiban melaksanakan sholat fardhu kepada murid-murid dan semua dewan guru, staf, karyawan dan karyawati SD N 41.

 

Sebagai orang yang dulu juga seorang guru, tentunya beliau sudah mahir betul bagaimana cara berperan mencari perhatian pada anak-anak supaya fokus ketika ceramah dimulai. 

 

Jama'ah Isra' dan Mi'raj sangat antusias mendengar pemaparan tausiah mau'idzatul hasanah dari beliau yang sangat bermanfaat bagi kehidupan dunia untuk menuju yang kekal dan Abadi yaumil akhir nanti. Karena dunia adalah sementara akhirat selama lamanya. ( RW) 


TERKAIT

Berita LAINNYA