PAI KUA Kecamatan Curup Timur Hadiri Musyawarah Pengadaan BMA Perempuan

REJANG LEBONG (HUMAS) ---- Menyikapi terjadinya tindakan KDRT dan Maraknya pernikahan dibawah umur yang terjadi dimasyarakat. Pada Senin 19 Agustus 2024 diadakan musyawarah oleh para pengurus Women Crisis Centre ( WCC ) yang membahas tentang Musyawarah pengadaan BMA khusus Perempuan yang dilaksanakan digedung BMA ( Gedung Adat ) Rejang Lebong ( 21/08 ).

Bertindak sebagai Pemateri yaitu Ibu Juniarti Boermansyah, yang merupakan dosen Sosiologi Universitas Muhammadiyah Bengkulu ( UMB ) dan juga sebagai koordinator program di WCC .Sedangkan acara dihadiri oleh perwakilan BMA dari Air Meles Bawah, Sidorejo,Banyu mas,desa sumber Urip ,talang lahat dan perwakilan dari PAI Kecamatan Curup Timur.

Sri Supriyani salah satu perwakilan dari PAI Kecamatan Curup Timur yang ikut dalam agenda musyawarah tersebut menyampaikan, bahwa geiatan musyawarah pembentukan Badan Musyawarah Adat ( BMA ) khusus perempuan ini bertujuan untuk memberikan pendampingan terhadap para korban KDRT dan pembinaan terhadap remaja dalam rangka mencegah terjadinya pernikahan dini.

Sri Supriyani juga menyampaikan bahwa dirinya sangat bersyukur bisa ikut terlibat dalam agenda musyawarah tersebut apalagi posisinya mewakili dari PAI Kecamatan Curup Timur yang juga berperan untuk ikut andil dalam masalah keluarga sakinah,dan pencegahan pernikahan dini , Ujarnya.

Sementara itu Hafizano, S.Ag,MH Selaku kepala KUA Kecamatan Curup Timur menyampaikan ucapan terimakasih kepada segenap Penyuluh Agama Islam KUA Kecamatan Curup Timur yang telah menunjukkan keaktifannya dalam kegiatan - kegiatan penting di organisasi ataupun dimasyarakat. ( Reli )


TERKAIT

Berita LAINNYA