Dengan Didampingi Penyuluh Agama Islam KUA Seluma Barat, TPQ Nurul Islam Semangat Belajar Mengaji

Seluma (Humas)-Selain belajar pendidikan agama Islam di Sekolah Negeri , siswa juga belajar di Taman Pendidikan Al-Quran (TPQ) di luar sekolah, diantaranya di masjid,mushola, ataupun di rumah.

Seperti yang dilakukan anak – anak di desa Tanjung Agung Kecamatan, Seluma Barat, Kabupaten Seluma, pada Rabu tanggal (15/05).

Mereka belajar di TPQ Nurul Islam di musolah Desa Tanjung agung yang juga memang di peruntukan sebagai tempat belajar mengaji oleh pihak desa, kegiatan belajar mengaji dan sekaligus belajar ilmu agama ini, biasanya dilakukan pada hari Senin sampai Kamis dari jam 14:00 s.d 16:00 wib.

Eli Sartika selaku Penyuluh Agama Islam sekaligus guru TPQ Nurul Islam menjelaskan "TPQ Nurul Islam adalah TPQ milik desa yang memiliki tenaga pengajar sebanyak 4 Orang, yang terdiri dari 1 Kepala TPQ dan 3 guru, lebih lanjut Eli mengatakan anak-anak di sini selain belajar membaca Alquran mereka juga di ajarkan bacaan sholat, do'a sehari-hari, ayat-ayat pendek dan ilmu agama lainya.

Dengan wajah yang penuh keceriaan dan kebahagiaan para anak-anak begitu bersemangat belajar membaca Al-Qur’an, Alqis yang merupakan salah satu murid di TPQ Nurul Islam mengaku senang sekali  dan sangat berterima kasih kepada guru-guru pendidik karena telah memberikan ilmu agama Islam kepada mereka lebih lanjut dia mengatakan memang belajar Alquran  dan ilmu agama lainya sangat penting kmi dapatkan sejak dini untuk bekal kami kedepanya dalam menghadapi perkembangan zaman. Ungkap Alqis anak yang saat ini sudah memasuki kelas 5 SD.

Ketua TPQ Nurul Islam Gaparudin berharap Semoga dengan adanya pendampingan belajar mengaji ini dan bimbingan dari Penyulih Agama Islam  menambah  semagat anak-anak agar bisa membaca Al-Qur'an dengan baik dan benar. Selain  itu juga diharapkan anak-anak bisa menghafal serta mengamalkan doa sehari-hari yang sudah diajarkan.(Eka/El)


TERKAIT

Berita LAINNYA