Tingkatkan Kesehatan Siswa dan Guru , MIN 4 Rejang Lebong Gelar Pemeriksaan Kesehatan Rutin

REJANG LEBONG (HUMAS) ---- Dalam upaya untuk meningkatkan kesehatan dan kerja sama antara Puskesmas Kota Padang dengan MIN 4 Rejang Lebong, maka Puskesmas Kota Padang mengajak Guru dan Peserta Didik MIN 4 Rejang Lebong melakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin,(29/07)

Adapun  Tujuan dari Kegiatan ini untuk Pemeriksaan Kesehatan Siswa dan dewan Guru di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN 4 Rejang Lebong) Secara Optimal, agar nantinya Kesehatan dapat mempengaruhi dalam proses Belajar-Mengajar.

Kegiatan ini mencangkup Pemeriksaan Kesehatan Seperti  Polio, Bias, Pemeriksaan Gigi, Pemberian Pil Cacing pada siswa, dan Pemeriksaan Tekan Darah Pada Dewan Guru. Kepala PUSKEMAS Kotapadang bapak Kayamudin menyampaikan “bahwa Kerja ini merupakan komitmen untuk mendukung kesehatan masyarakat terutama Siswa Siswi MIN 4 Rejang Lebong yang terletak di Desa Derati”.

Sementara itu Ibu Helma Heryati, selaku Kepala Madrasah MIN 4 Rejang Lebong, sangat mendukung dengan adanya kegiatan ini dan berharap dapat berlanjut serta dapat memberikan manfaat yang baik untuk siswa-Siswi dan Dewan Guru "apa bila Siswa-siswi sehat , begitu juga Guru nya maka tidak ada hambatan lagi  dalam proses belajar mengajar  akibat ketidak hadiran dikarena kan kurang sehat, maka siswa-siswi bisa lebih Fokus lagi ketika belajar " demikian ungkap Kamad .

 


TERKAIT

Berita LAINNYA