Siswa MIN 4 Seluma Mengikuti Lomba Ibadah Kemasyarakatan Kementerian Agama Kabupaten Seluma Tahun 2024.

Seluma (Humas) - Menyambut Kemerdekaan 17 agustus kemenag Seluma menggelar perlombaan Ibadah Kemasyarakatan yang sudah merupakan agenda rutinyang dilaksanakan Kantor kementerian Agama Kabupaten Seluma yang melibatkan seluruh MI sekabupaten seluma.Kegiatan ini dilaksanakan  hari Selasa dan Rabu tanggal,13 dan 14 Agustus 2024 yang bertempat di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma.

Tak ketinggalan MIN 4 seluma juga ikut berpartisipasi mengirim anak-anak terbaik nya untuk mengikuti serta memeriahkan acara tersebut,adapun cabang - cabang lomba yang di ikuti oleh siswa MIN 4 seluma ya itu Tilawah,Hifzil,Azan,ceramah dan Doa sesudah solat fardhu.total jumlah peserta yang mengikuti lomba berjumalah 12 siswa.

Setiap cabang lomba yang ikuti,siswa siswi di dampingi oleh guru pendamping sendiri sendiri di setiap cabang yang mana M.iqbal albani S.Pd I mendampingi untuk perlombaan Doa Sesudah salat,Umar Hadi S.Pd.I mendampingi sebagian siswa siswi di cabang lain dan di bantu oleh ibu Endang Tri wahyuni SH.

Setiap cabang lomba yang di ikuti memiliki dewan juri yang Kompeten di bidang nya dari kementriaan agama dan KUA kabupaten Seluma. Kegiatan perlombaan ini bertujuan untuk menciptakan silahturahmi antar satuan pendidikan dan menjadikan anak anak sebagai generasi penerus yang berkompeten di bidang pengetahuan yang islami. (Eka/Samsuriyadi)


TERKAIT

Berita LAINNYA