Penyuluh Agama Islam Kecamatan Air Periukan Adakan Binaan di TPQ

Seluma  (Humas) - Anak-anak regenerasi Desa Padang Pelasan  Kecamatan Air Periukan  sangat antusias mengikuti bimbingan tajwid dan tahsin Iqro' dan Al-Qur'an yang dibimbing langsung Penyuluh Agama Islam Kementerian Agama unit kerja wilayah Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Air Periukan Lili Suryani,S.HI yang biasa disapa akrab Bunda Lili

Memberikan pendidikan agama adalah sebuah kewajiban sebagai umat muslim, hal ini yang dilakukan penyuluh Lili Suryani di TPQ Al Mujahidin desa Padang Pelasan yang dibinanya kurang lebih dari tahun 2009 sampai sekarang, dengan santri kurang lebih 50 orang.

"Alhamdulillah pihak desa sudah memberikan kami ruang spesial d TPQ Al Mujahidin yaitu dibuatkan tempat yang bangunan nya menyatu dengan masjid, Kami dibuatkan tempat untuk belajar dan mengajar  oleh pemerintah desa disebelah masjid, agar tidak menganggu aktifitas sholat dimasjid." Tegas Lili

Kepala Desa (kades) Padang pelasan  Sarahan Putra menyampaikan, sangat apresiasi dan bersyukur sekali atas pengabdian maksimal dan totalitas pengabdian yang dilakukan Penyuluh Agama Islam Lili Suryani yang mendapat amanah tugas dari Kementerian Agama. Beliau Lili belum jadi penyuluh memang sudah ngajar ngaji dan memberikan ilmu-ilmu yang bermanfaat untuk re generasi. (Eka/Lili)


TERKAIT

Berita LAINNYA