MAN Seluma gelar Rapat Awal Semester genap Tahun Pelajaran 2023/2024

Seluma (Humas)-Madrasah Aliyah Negeri Seluma menggelar rapat perdana persiapan pembelajaran semester genap tahun pelajaran 2023/2024. Rapat digelar di Ruang guru MAN Seluma pada Senin (8/01). Rapat dihadiri Kepala Madrasah, Waka Kurikulum, Waka Kesiswaan, Guru serta Staf. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja guru dalam mempersiapkan pembelajaran dan kelengkapan administrasi yang harus dilakukan oleh semua guru serta pembagian tugas mengajar semester genap agar proses pembelajaran dapat berjalan efektif dan efesien.

Pembahasan terkait agenda-agenda yang perlu diimplementasikan dalam menjalani semester genap, termasuk persiapan pembelajaran semester genap tahun pelajaran 2023/2024, kelengkapan administrasi, serta membahas hal-hal penting lainnya.

Dalam kesempatan ini Waka Kurikulum, Budi Utomo, S.E., menjadi moderator pada rapat ini. Setelah dibuka oleh Waka Kurikulum, dilanjutkan dengan pengarahan dari kepala MAN Seluma, Ichwan Saputra, M.Pd.

Ichwan Saputra, M.Pd, juga menekankan pentingnya kerja sama di antara seluruh elemen di MAN Seluma. Beliau berharap agar seluruh staf pengajar, karyawan, dan siswa dapat bekerja bersama-sama untuk mencapai prestasi yang lebih baik lagi. Dalam sambutannya, beliau menyatakan, “Kerja sama yang solid dan komitmen tinggi dari seluruh elemen pendidikan akan menjadi kunci keberhasilan kita dalam mencapai prestasi yang gemilang.” ujarnya.

Tekad dan semangat para dewan guru terlihat hingga di akhir rapat dengan sumbangsih saran yang membangun demi kemajuan MAN Seluma ke depannya.

Rapat berlangsung dengan santai dan penuh kekeluargaan, namun peserta rapat tetap serius dan penuh semangat membahas hal-hal penting terkait kemajuan MAN Seluma. (Eka/Riska)


TERKAIT

Berita LAINNYA