Kepala KUA Kecamatan Seluma Selatan Menghadiri Peringatan Tahun Baru Islam Di Masjid Nur-Addin

Seluma (Humas) – Menindaklanjuti surat undangan dari pengurus Masjid Nur-Addin Desa Padang Merbau, Kecamatan Seluma Selatan. Kepala KUA Kecamatan Seluma Selatan menghadiri undangan tersebut demi terjalinnya silaturahmi dan hubungan antar umat beragama serta masyarakat sekitar, Kamis, (11/7).

Pada Peringatan Tahun Baru Islam (1 Muharam 1446 H) di Masjid Nur-Addin Desa Padang Merbau dihadiri oleh berbagai kalangan, diantaranya : Bupati Kabupaten Seluma yang mana dalam hal ini diwakili oleh Asisten I Bupati, Kepala KUA Kecamatan Seluma Selatan, Camat Kecamatan Seluma Selatan, Merzon seorang pensiunan POLRI yang mana pada malam ini diberi amanah sebagai penceramah, Kades dan Perangkat Desa Padang Merbau, BPD dan Anggota Desa Padang Merbau, Majelis Taklim Al-Falah, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat, dan Masayarakat Sekitar yang dominan sebagai jamaah Masjid Nur-Addin.

Elon Suparlan selaku Kepala KUA Kecamatan Seluma Selatan saat ditemui diruangannya menyampaikan bahwasannya Peringatan Tahun Baru Islam ini diadakan oleh pengurus Masjid Nur-Addin sekaligus memperkenalkan Masjid tersebut, bahwasannya masjid ini masih tergolong baru yang pembangunannya pun belum sepenuhnya selesai dan masih banyak kurang sana-sini. Jadi pada kesempatan ini juga, pengurus Masjid Nur-Addin membuka seluas-luasnya kepada seluruh tamu undangan dan jama’ah yang hadir untuk menjadi donator atau menyumbang secara sukarela untuk Pembangunan masjid ini.

Harta yang kita dapat dan dicari selama ini jadikanlah sebagai ladang pahala buat kita diakhirat nanti, jangan hanya untuk dunia saja. Kita perlu juga bekal untuk kesana, maka dari itu sisihkanlah sebagian penghasilannya untuk bersedekah terutama bersedekah untuk Pembangunan Masjid ini, InsyaAllah amalannya akan selalu mengalir nantinya aamiin, tutup Elon. (Eka/yul)


TERKAIT

Berita LAINNYA