Deteksi Kesehatan Peserta Didik, MIS Muhammadiyah 14 Talang Ulu Laksanakan Penjaringan Kesehatan

Rejang Lebong (Humas)--- Dalam upaya mendeteksi sejak dini kesehatan peserta didik, MIS Muhammadiyah 14 Talang Ulu berkolaborasi dengan PUSKESMAS (pusat kesehatan masyarakat) Curup Timur melaksanakan penjaringan serta  pemeriksaan kesehatan peserta didik (31/07). Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk dari pelayanan pemeriksaan kesehatan dasar yang bertujuan untuk mengetahui status kesehatan peserta didik.

Menurut penuturan salah satu petugas Puskesmas Curup Timur, kegiatan ini merupakan program rutin Puskesmas dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi anak sekolah di wilayah kerja mereka yang salah satu program kerjanya meliputi, pemeriksaan berat badan (BB), tinggi badan (TB), pemeriksaan gigi, mulut, telinga, kulit serta kuku. Hasil pemeriksaan akan diinformasikan kepada pihak madrasah untuk ditindaklanjuti. Kemudian dengan adanya tindak lanjut tersebut, diharapkan dapat membantu mengoptimalkan status kesehatan peserta didik terutama sebagai upaya meningkatkan produktifitas belajar mereka.

Dalam momen ini, Kepala Madrasah Kris Ade Putra, S.Pd.I.Gr, Menyampaikan bahwa pemeriksaan kesehatan yang dilaksanakan di ruang kelas 1 (satu) tersebut dilakukan secara bergilir, dimulai dari kelas 1A, 1B dan 1C dengan jumlah peserta didik kurang lebih 75 orang. Menurutnya kegiatan ini diadakan untuk mendeteksi dini peserta didik yang memiliki masalah kesehatan agar segera mendapatkan penanganan sedini mungkin.

“Harapan kami dari kegiatan ini, kesehatan anak dapat terpantau dan jika ada tanda-tanda gejala kesehatan bisa diketahui sejak dini supaya dapat kami informasikan ke wali siswa. Ini merupakan salah satu upaya kami untuk meningkatkan produktifitas belajar peserta didik”, Demikian Kepala Madrasah.

 


TERKAIT

Berita LAINNYA