Bersama Puskesmas Air Periukan KUA Kecamatan Air Periukan Gelar BINWIN

Seluma (Humas)-Kantor Urusan Agama Kecamatan Air Periukan menggelar bimbingan Perkawinan Calan Pengantin Bersama dengan Pihak Puskesmas Kecamatan Air Periukan Senin (13/05). Kegiatan ini dilakukan untuk tindak lanjut kerjasama antara KUA dengan Puskesmas berjalan dengan baik.

Adapun dari pihak puskesmas hadir dalam kegiatan bimbingan Heri Marlinda, S.Tr Keb. dan bidan Sukarni, AMD keb Bimbingan Perkawinan bagi Calon Pengantin pada kesempatan ini berjumlah 8 Pasang calon Pengantin,

Hal ini dilakukan untuk memberikan bekal yang cukup kepada setiap pasangan baru, pihak KUA sebagai narasumber dari penyuluh Agama Islam yaitu Lili Suryani,S.H.I dan Nikma Nur Rohma,S.H.I dengan  penghulu  Umar Hidayatullah selaku moderator.

Dari KUA memberikan materi terkait dengan keagamaan sesuai dengan edaran Bimbingan Perkawinan dengan pedoman buku Keluarga Sakinah, 
dan dari pihak puskesmas memberikan materi kesehatan reproduksi.

Kegiatan Bimbingan Calon pengantin dilakukan setiap 1 (satu) bulan sekali

Kepala KUA Harun,S.Ag.,MH mengatakan bimbingan perkawinan bertujuan untuk mematangkan kesiapan calon pengantin baik laki-laki maupun perempuan. ‘’Agar calon pengantin juga mengerti dengan tujuan perkawinan, mengerti hak dan kewajiban suami istri, sehingga bisa mewujudkan rumahku adalah surgaku,’’ tegas Harun. (Eka/Lili)


TERKAIT

Berita LAINNYA