Rejang Lebong (HUMAS)---- Teknologi Informasi dan Komunikasi menjadi hal yang selalu saja menarik untuk di perbincangkan. Setelah beberapa waktu pernah meliput MTsN 2 Fillilal Rejang Lebong (Belakang Makam Pahlawan), kali ini Tim Humas Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong kembali Sambangi Madrasah Tsanawiyah Negeri 2 Fillilal Rejang Lebong. Senin (7/10/2024). Tim humas yang datang berjumlah 3 orang yaitu Gagah, Prada dan Elsa.
Kedatangan Tim Humas tersebut diterima langsung dan disambut baik oleh dewan guru yang hadir. Salah satu tim Humas, Gagah dalam bincangnya mengatakan maksud kedatangan mereka sebagai bentuk kepedulian terhadap siswa-siswi MTsN 2 Fillilal Rejang Lebong ini.
"Maksud kedatangan kami kesini yaitu sebagai bentuk kepedulian kami mewakili dari Kemenag Kabupaten Rejang Lebong. Disamping itu juga kami ingin memberikan motivasi lebih kepada siswa-siswi disini agar terus semangat belajar," Ungkap Gagah.
Setelah berbincang di ruang guru, Tim Humas Kemenag Rejang Lebong ikut masuk ke kelas guna memotivasi siswa serta memberikan hadiah kepada mereka bagi siswa yang mendapatkan nilai tertinggi pasca Assesmen Sumatif Tengah Semester. Kemudian bagi para siswa yang mampu menjawab pertanyaan yang diberikan oleh tim Humas Kemenag Rejang Lebong juga mendapatkan hadiah.
Sementara itu, Sri Wahyulianti, S.Pd.I selalu koordinator Fillilal menyambut baik atas kedatangan tim Humas Kemenag Rejang Lebong dengan maksud dan tujuan tersebut serta mengucapkan ribuan Terimkasih.
"Saya mengucapkan Terimkasih banyak atas kedatangan Tim Humas Kemenag Rejang Lebong dengan maksud ingin memotivasi siswa kami. Tentunya kami juga meminta masukan terkait hal hal yang memang perlu untuk dipersiapkan demi kemajuan MTsN 2 Fillilal Rejang Lebong ini" Ucap Sri.
Dengan kedatangan tim Humas Kemenag Rejang lebong, semoga dapat menambah motivasi belajar siswa MTsN 2 Fillilal Rejang Lebong serta merasa bangga telah bersekolah di Madrasah. (apriliandi)