MTs N 2 BU Peringati Hari Sumpah Pemuda

Bengkulu Utara ( Humas ) Madrasah Tsanawiyah Negeri 2 Bengkulu Utara mengadakan upacara bendera dalam rangka memperingi Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada 28 Oktober 2024. Upacara diadakan di lapangan MTs N 2 BU, Senin (28/11/2024).

Upacara berjalan dengan khidmat meskipun dibawah terik matahari yang panas. bertindak sebagai Pembina upacara Kepala Madrasah dan ikuti oleh seluruh dewan guru serta staf Tata Usaha. Sebagai petugas pada upacara tersebut yaitu kelas 7 B.

Susunan upacara sama seperti upacara bendera hari senin tetapi yang membedakan ditambah pembacaan pesan sumpah pemuda. Selain itu para dewan guru dan peserta didik memakai baju adat.

Kepala Madrasah MTs N 2 BU mengatakan, " upacara bendera dalam memperingati hari sumpah pemuda diadakan dengan tujuan untuk mengenang para pemuda yang telah memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.

"Upacara ini bertujuan untuk mengingat perjuangan para pemuda, agar peserta didik tetap mengingat bahwa kita merdeka karena bangsa, tanah air dan bahasa," jelas Eli Rina.


TERKAIT

Berita LAINNYA