Seluma (Humas)- Madrasah Tsanawiyah Negeri 2 Seluma melaksanakan apel pagi dlam rangka memperingati Hari Santri yang bertepatan pada tanggal 22 Oktober 2024, apel ini dilaksanakan di halaman madrasah diikuti oleh siswa-siswi MTsN 2 Seluma dan beberapa dewan guru. Peringatan ini ditetapkan untuk menghormati peran santri dan pesantren dalam sejarah perjuangan bangsa, terutama dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia.
Pada kesempatan ini Waka Humas H. Nody Herwansyah,M.Pd sebagai pembina apel menggantikan kamad yang sedang melaksanakan Apel di kantor kementerian agama kabupaten seluma.
Dalam amanatnya H. Nody Herwansyah,M.Pd menyampaikan bahwa peringatan hari santi bukanlah hanya untuk santri semata, santri adalah milik kita semua, milik semua komponen bangsa yang mencintai tanah air, milik mereka yang memiliki keteguhan dalam menjunjung nilai-nilai kebangsaan. Karena itu saya mengajak siswa-siswi MTsN 2 seluma untuk ikut serta merayakan hari santri dengan cara napak tilas perjuangan santri menjaga martabat kemanusiaan untuk Indonesia. Kegiatan ini berjalan dengan lancar sampai kegiatan apel selesai.(Eka/Uy)