Laksanakan Gotong Royong, KUA Kecamatan Binduriang Jalin Kerjasama yang Solid

REJANG LEBONG (HUMAS) ---- Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Binduriang melaksanakan kegiatan gotong royong (goro) pengambilan bambu guna untuk pemasangan umbul-umbul dalam rangka 17 Agustus 2024 yang akan mendatang. Senin (29/07/2024).

Kegiatan gotong royong pengembilan bambu dan kebersihan ini di ikuti oleh Kepala KUA Binduriang H. Suryono, Ali Imran, Romadon, Erdison, Fauzan dan Zulkarnain.
Gotong royong pengambilan bambu di  KUA Binduriang akan memberikan nilai positif bagi semua personal KUA sebagai bentuk kepedulian, kebersamaan, tanggung jawab dan kerja sama yang solid. H. Suryono selaku Kepala KUA mengajak semua personal KUA untuk semakin sadar dan peduli dengan kebersihan lingkungan, terutama di dalam lingkungan KUA sendiri. Terhitung 1 Agustus 2024 umbul-umbul ini akan dipasang sesuai dengan instruksi. Sehingga suasana kantor akan terlihat rapi, indah dengan berkibarnya bendera merah putih.  
“Kita semua ini harus merasa memiliki kantor ini, dengan begitu akan timbul kepedulian kita bersama-sama untuk ikut menjaga dan merawat tempat kita bekerja ini. Kalau kantor tempat kita bersih, pasti tamu yang datang akan sangat menghargai kita. Kalau kantor kita bersih, Pak KUA ga akan malu bicara alnazafat juz' min al'iiman (kebersihan sebagian dari iman) di luar sana. Tapi kalau kantornya kotor, yang ada orang bilang ga sesuai nih dengan isi ceramahnya Pak KUA” ujar H. Suryono.
Kegiatan gotong royong ini diharapkan dapat membantu fungsi staff KUA yang turut bertugas dalam menjaga kebersihan, agar lingkungan kerja dan juga proses pelayanan kepada masyarakat senantiasa terlihat bersih dan nyaman. Selain itu kegiatan ini juga dimaksudkan untuk mempererat rasa persaudaraan. Dengan bergotong royong sesama pegawai dan menumbuhkan rasa kepeduli terhadap lingkungan dan sesama personil.

 


TERKAIT

Berita LAINNYA