Kemenag BU Laksanakan Pelatihan Penyelenggara Jenazah

Bengkulu (Informasi dan Humas) 25/6- Seksi Bimas Islam Kantor Kementerian Agama Kab. Bengkulu Utara melaksanakan kegiatan pelatihan Tata Cara penyelenggaraan jenazah tahun 2014 di Hotel Kurnia Arga Makmur , Selasa (24/6) yang dibuka langsung oleh Ka. Subbag Tata Usaha Kemenag Kab. Bengkulu Utara, Samsir Alamsa, S. Ag. 

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan bagi peserta tentang tata cara menyelenggarakan jenazah, khusus penyelenggaraan secara Islam, yang diikuti oleh 30 orang peserta. Pelatihan Penyelenggaraan Jenazah ini dilaksanakan dengan menggunakan media boneka sebagai alat peraga jenazah.

Dalam sambutanya Ka. Subbag Tata Usaha Kemenag BU, Samsir Alamsa, S. Ag , mengungkapkan Penyelenggaraan jenazah, adalah perintah agama yang ditujukan kepada kaum muslimin sebagai kelompok dan pentingnya pelatihan ini adalah untuk memberikan pemahaman tentang bagaimana tata cara yang benar mengenai penyelenggaraan jenazah tersebut.

"Petugas dapat memahami lebih dalam lagi tentang penyelenggaraan jenazah dan mengetahui adab-adabnya, seperti menjelaskan sikap seorang mukmin jika ada muslim lain yang baru saja meninggal dunia, mengetahui cara-cara pemandian jenazah dan mengetahui alat-alat dan bahan dalam pengafanan jenazah dan cara mengafani serta menguburkanya jenazah," terang Samsir. 

Di akhir arahanya samsir berharap mudah-mudahan, dengan dilaksanakan kegiatan ini, para peserta mampu mengaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari di tempatnya masing-masing.

Penulis : Yudhistira/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA