Kota Bengkulu (Humas) - Selasa 09 Maret 2021, bertempat di Masjid Nurul Haq Kecamatan Kampung Melayu, telah dilaksanakan Rapat Koordinasi dan Konsolidasi Penyuluh Agama Islam Fungsional se Kota Bengkulu.
Pada pertemuan tersebut, Ketua Kelompok Kerja Penyuluh (Pokjaluh) Kota Bengkulu, Joni Putera,S.Ag.MHI menegaskan kembali peran dan tugas Penyuluh sebagai corong dari Kementerian Agama (Kemenag) bagi masyarakat.
Menurut Joni Putera, Penyuluh harus senantiasa mengupgrade diri untuk menghadapi tuntunan kebutuhan masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut juga terungkap bahwa Penyuluh Agama Islam Fungsional Kementerian Agama Kota Bengkulu siap mendukung program protokoler kesehatan pemerintah 5M: Mencuci tangan, Memakai Masker, Menjaga Jarak, Mengurangi Mobilitas dan Mengindari Kerumunan.(Elly Ag/Popi)