Urusan Agama Islam dan Syariah

KUA Lubuk Pinang Wakili Kabupaten MM Pemilihan KUA Teladan

Mukomuko (Inmas), Senin 23 Juli 2018 telah dilakukan penilaian KUA Teladan tahun 2018 adapun KUA yang yang mewakili dalam penilaian KUA Teladan adalah KUA Kecamatan Lubuk Pinang.

Hadir dalam acara tersebut Kasi Pemberdayaan KUA Kanwil Kementerian Agama Provinsi Bengkulu Safwan Karim dan rombongan, Kemenag MM, Kasi Bimas Islam, Camat Lubuk Pinang, Kepala KUA se-Kabupaten Mukomuko serta penyuluh Agama Islam dan staf KUA Lubuk Pianang.

Kegiatan Pemilihan KUA Teladan dan berprestasi Tk. Provinsi Bengkulu ini merupakan program rutin Kanwil Agama Provinsi Bengkulu.

Dalam sambutannya Kemenag Mukomuko yang diwakili Kasubbag TU Widodo berharap agar KUA Lubuk Pinang dapat meraih juara sehingga bisa mewakili Provinsi Bengkulu ke tingkat nasional.

Sementara Kasi Pemberdayaan KUA Kanwil Agama Provinsi Bengkulu mengatakan akan menilai sesuai dengan kriteria dan juknis penilaian yang ada. Adapun kriteria penilaian bidang administrasi perkantoran,  simkah, sarana  prasarana, kemampuan baca kitab dan inovasi.

Selaku Kepala KUA Feri Irawan dalam laporannya mengatakan bahwa KUA Lubuk Pinang  sudah 2 kali mengikuti lomba dan belum pernah meraih juara I. Oleh karena itu beliau berharap mudah-mudahan tahun ini  berhasil ke tingkat nasional. Acara diakhiri dengan penyerahan profil KUA Lubuk Pinang yang merupakan salah satu item penilaian. (Tisna)


TERKAIT

Islam LAINNYA