MIN 1 Rejang Lebong Kampanyekan Pola Makan Sehat Melalui Acara Makan Bersama

Rejang Lebong (Humas) – Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Rejang Lebong mengadakan acara makan bersama dengan menu makanan sehat dan bergizi pada hari Jumat (21/06). Kegiatan yang dilaksanakan di halaman madrasah ini diikuti oleh seluruh siswa-siswi dan dewan guru.

Kepala Madrasah, Mufidatul Chairi, S.Ag., M.Pd.I, melalui Koordinator Bidang Kesiswaan, Kurniati, S.Pd., menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan upaya kampanye makanan sehat dan bergizi kepada seluruh siswa. "Kami ingin meningkatkan kesadaran siswa tentang pentingnya mengonsumsi makanan sehat dan bergizi. Dengan kegiatan ini, kami berharap mereka dapat lebih memahami dan menerapkan pola makan yang baik dalam kehidupan sehari-hari," ujarnya.

Acara ini mendapat sambutan yang sangat positif dari para siswa. Seluruh siswa terlihat antusias dan semangat menyantap makanan yang mereka bawa. Pemandangan halaman madrasah dipenuhi dengan siswa-siswi yang menikmati berbagai menu sehat yang telah disiapkan, menciptakan suasana kebersamaan dan keceriaan.

Dengan kegiatan ini, MIN 1 Rejang Lebong berharap dapat terus mempromosikan pentingnya pola makan sehat di kalangan siswa, serta mendorong mereka untuk menerapkan gaya hidup sehat dalam keseharian mereka.


TERKAIT

Berita LAINNYA