KUA Selupu Rejang Perkuat Peran Dengan Pelayanan Masyarakat Yang Lebih Kompleks

REJANG LEBONG (HUMAS) --- Dalam upaya menjawab tantangan dan tugas yang semakin kompleks, Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Selupu Rejang terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Ibnu Hajar, S.Ag., M.H.I., selaku Kepala KUA Selupu Rejang, menegaskan komitmennya untuk hadir di tengah masyarakat sebagai bentuk pelayanan umat yang lebih efektif dan efisien.

"Sebagai institusi yang berperan penting dalam urusan keagamaan, KUA Selupu Rejang tidak hanya berfokus pada layanan administratif pernikahan saja, tetapi juga menjadi jawaban atas berbagai persoalan keagamaan di tingkat kecamatan," ujar Ibnu Hajar. "Kami siap membangun jejaring sosial yang kuat di lingkungan kecamatan untuk mendukung masyarakat dalam berbagai aspek kehidupan beragama."

KUA Selupu Rejang telah merancang berbagai program dan kegiatan yang melibatkan langsung masyarakat. Mulai dari penyuluhan keagamaan, bimbingan keluarga sakinah, hingga konsultasi keagamaan yang lebih intensif. Semua ini dilakukan untuk memastikan bahwa masyarakat mendapatkan layanan dan bimbingan yang mereka butuhkan.

"kami terus berupaya membangun komunikasi yang baik dan membuka ruang bagi masyarakat untuk menyampaikan aspirasi dan kebutuhan mereka."

Kehadiran KUA Selupu Rejang sebagai pusat pelayanan umat yang responsif dan adaptif diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi kehidupan beragama di Kecamatan Selupu Rejang. Dengan komitmen dan dedikasi yang tinggi, KUA Selupu Rejang siap menjadi mitra terpercaya masyarakat dalam menjalani kehidupan beragama yang lebih baik.


TERKAIT

Berita LAINNYA