KUA Kecamatan Seluma,Raih Penghargaan Kategori Kontributor Berita

Seluma (Humas) - Pada momentum puncak HUT RI ke-79,Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Seluma raih penghargaan Kategori Kontributor berita terbaik 3.

Penghargaan tersebut diberikan oleh Kantor kementerian Agama (KEMENAG) Kabupaten Seluma di akhir pasca memperingati upacara HUT RI ke-79 bertempat di halaman KEMENAG Kabupaten Seluma,pada Sabtu 17/24.

Kegiatan upacara HUT RI ke-79 dipimpin langsung oleh Kepala KEMENAG Kabupaten Seluma H. Heriansyah,S.Ag,M.H serta turut hadir berbagai tamu undangan mulai dari Kepala KUA lingkup kabupaten Seluma hingga kepala Madrasah.

Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Kasubag TU Aidi Muksin, S.Sos.I, M.Ag kepada Kontributor berita KUA Kecamatan Seluma Fitry Junita Sari,S.Sos, Sebab selama ini KUA kecamatan Seluma telah memberikan sumbangsi berbagai kegiatan pemberitaan yang diliris atau dimuat pada website KEMENAG Kabupaten Seluma pada periode Januari-Juni tahun 2024.

Disela-sela memberikan penghargaan Kasubag TU  Aidi Muksin memberikan ucapan selamat kepada para kontributor berita yang mendapatkan penghargaan berita terbanyak dan terbaik yaitu KUA kecamatan Air periukan dengan kategori terbaik 1, KUA kecamatan Sukaraja Terbaik 2, KUA kecamatan Seluma Terbaik 3 serta KUA Seluma Barat mendapatkan terbaik 4.

Namun ada yang menarik perhatian Satu kepala KUA di definitif KUA air periukan juga sebagai PLT KUA kecamatan Seluma yaitu kepala KUA Harun,S.Ag.M.H dua KUA yang ia kepalai mendapatkan penghargaan secara bersamaan.Diungkapkannya bahwa hal ini merupakan suatu penghargaan yang siapa saja bisa untuk lebih baik. Bahkan penghargaan tersebut bukan hanya nama pribadi yang baik,namun dua KUA yang ia kepalai sekaligus  ikut baik.

"Alhamdulillah dengan ada apresiasi penghargaan ini dua KUA,yang mana definitif saya di KUA kecamatan Air Periukan dan KUA kecamatan Seluma sebagai PLT.Pada hari ini KUA Seluma dan Air Periukan mendapat penghargaan terbaik 1 dan 3",Ucap Harun.(Eka/fjs)


TERKAIT

Berita LAINNYA