Kepala MIN 6 Seluma Menghadiri Istighosah dan Dzikir Bersama Di Kantor Kemenag Kabupaten Seluma

Seluma-(Humas) Kantor Kemenag Kabupaten Seluma menggelar Zikir dan Do’a bersama atas suksesnya penyelenggaraan Haji Tahun 2024, dan Kegiatan ini dilanjutkan dengan  Kegiatan Rapat Koordinator  yang rutin setiap bulan dilaksanakan . Doa bersama digelar Senin (05/08) pagi di Masjid Kantor Kemenag Seluma

Dalam acara ini hadir Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Seluma (H. Heriansyah, S.Ag,. S.H) Ka. Subbag TU, Kepala Madrasah dan Kepala KUA Se-kabupaten Seluma Selain itu, terlihat beberapa tamu undangan Sekda Kabupaten Seluma barisan depan.


Ada juga Pengurus Masjid Falihin , dan sejumlah ulama hingga tokoh agama serta tokoh adat lainnya hadir dalam acara ini. Diketahui, kegiatan ini rutin digelar tiap awal Bulan
"Zikir dan doa Bersama adalah rangkaian dari acara Rapat Koordinasi  kata Ka Subbag TU

Dalam Kesepatan ini Ikut hadir Kepala MIN 6 Seluma (Jihan, S.Pd) beliau mengatakan Bahwa acara Zikir dan Doa bersama ini sangat bermanfaat dalam menjaga Tali Silaturahmi antara ASN di ruang lingkup khususnya Kemenag Seluma (Naf/Deka).


TERKAIT

Berita LAINNYA