Kepahiang (Humas) --- Kepala KUA Kecamatan Kepahiang menghadiri Rapat Koordinasi Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) yang diadakan di Sekretariat Forum Kerukunan Umat Beragama Kabupaten Kepahiang, Rabu (23/10/2024).
Hadir dalam Kegiatan tersebut, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang, Kesbangpol Kabupaten Kepahiang dan Pengurus Forum Kerukunan Umat Beragama Provinsi Bengkulu, serta para Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat yang ada di Kabupaten Kepahiang, Kegiatan ini bertujuan untuk merajut kerukunan dalam menghadapi Pilkada damai dan Berkualitas di Kabupaten Kepahaiang
Dalam sambutan Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama Kabupaten Kepahiang, Khoirudin, S.Ag., menyampaikan agar para tokoh agama dan tokoh masyarakat dapat menciptakan suasana kondusif di lingkungannya, mengingat sebentar lagi kita akan menghadapi Pilkada Serentak Pada Tahun 2024. Momen ini dikhawatirkan akan dapat memicu konflik karena perbedaan pilihan calon yang didukung oleh masyarakat. Kepala KUA Kecamatan Kepahiang, Zulvi Nuryadin, S.Sos.I., M.H., yang juga berperan sebagai Ketua Panitia dalam kegiatan ini menyampaikan harapannya tentang pelaksanaan rapat.
“Saya berharap dengan diadakannya acara ini, semua pihak dapat menjaga dan merawat kerukunan antar umat beragama agar selalu aman dan damai. Kita wujudkan masyarakat yang rukun termasuk dalam menyongsong PILKADA Serentak 2024,” tutup Zulvi. (Yayan ES)