Desa Barumanis Gelar Pengukuhan Paskibra MTsN 2 Rejang Lebong: Sambut HUT RI ke-79 dengan Semangat dan Khidmat

REJANG LEBONG (HUMAS) ---- Dalam rangka persiapan menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79, Desa Barumanis menggelar acara pengukuhan Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) dari MTsN 2 Rejang Lebong. Acara yang berlangsung di aula desa ini dihadiri oleh Kepala Madrasah, para wali siswa, serta sejumlah tamu undangan.

Pengukuhan ini merupakan momen penting bagi para siswa yang telah terpilih menjadi anggota Paskibra. Mereka akan mengemban tugas mulia untuk mengibarkan Bendera Merah Putih pada upacara 17 Agustus mendatang di lapangan Desa Barumanis.

Kepala Madrasah MTsN 2 Rejang Lebong Bapak Wawan Herianto S.Pd MM, dalam sambutannya, menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh anggota Paskibra yang telah berlatih keras selama beberapa bulan terakhir. Ia juga mengingatkan para siswa tentang pentingnya menjaga semangat kebersamaan dan tanggung jawab dalam menjalankan tugas mereka.

"Ini adalah kesempatan yang langka dan penuh kehormatan. Kalian tidak hanya membawa nama baik madrasah, tetapi juga desa kita tercinta. Laksanakan tugas ini dengan penuh semangat dan disiplin," ujarnya.

Acara pengukuhan berlangsung khidmat dengan prosesi pemasangan Violet dan Lencana Kepemimpinan serta pemberian arahan dari Pembina Upacara Kepala desa Soian Efendi . Para wali siswa yang hadir turut memberikan dukungan moral kepada anak-anak mereka, sementara tamu undangan lainnya juga tampak antusias menyaksikan prosesi ini.

Dengan telah dikukuhkannya pasukan Paskibra, seluruh masyarakat Desa Barumanis berharap agar upacara peringatan Hari Kemerdekaan nanti dapat berjalan dengan lancar dan penuh makna.(ropal)


TERKAIT

Berita LAINNYA