PAI Curup Tengah Hadiri Musda IX MUI Kab. Rejang Lebong

Bengkulu (Inmas) 29/03 - Bertempat di Ruang Pola Pemda Kab. Rejang Lebong dilaksanakannya Musyawarah Daerah (Musda) ke-IX Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kab. Rejang Lebong. Acara dibuka langsung oleh Bupati Rejang Lebong Dr. H. Ahmad Hijazi, SH, M.Si, dan dihadiri oleh Ketua DPRD Kab. Rejang Lebong M. Ali, ST, Sekretaris MUI Provinsi Bengkulu H. Dani Hamdani, M.Pd, Ketua MUI Kab. Rejang Lebong Demisioner Drs. H. Damanhuri Anwar, Pengurus MUI Kab. Rejang Lebong, Pengurus MUI Kecamatan Se-Kab. Rejang Lebong, Perwakilan Kantor Kementerian Agama Kab. Rejang Lebong, SKPD,  Ormas Islam, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan segenap panitia.

Dalam sambutannya, Bupati Rejang Lebong menjelaskan visi dan misinya yang memprioritaskan program Rejang Lebong religius. “Kepada Pengurus MUI Kab. Rejang Lebong yang terpilih nanti, saya harap untuk bersinergi dalam mendukung Program Rejang Lebong Religius”. Tutur Bupati.

Dilain kesempatan Pengurus MUI Provinsi Bengkulu H. Dani Hamdani, M.Pd mengucapkan terima       kasih kepada segenap panitia yang telah menyukseskan Musda ini, mudah-mudahan dapat berjalan lancar dan tanpa hambatan seautu pun…Tambah Dani.

Pelaksanaan Musda IX MUI Kab. Rejang Lebong berjalan sukses dan lancar, yang dilakukan dengan system formatur atau ahlul halliwal aqdi atau perwakilan perserta. Foramtur terdiri dari 4 ormas islam, perwakilan MUI Kecamatan 4 orang, dan pengurus MUI demisioner 3 orang.

Dalam musyawarah mufakat ini, tim formatur akhirnya mempercayai saya sebagai Ketua Umum dan       H. Abu Dzar, LC, M.H.I sebagai Sekretaris Umum. “Kedepan, MUI Kab. Rejang Lebong siap mendukung program yang digulirkan Bupati. Yakni menciptakan Rejang Lebong Religius”. Kata Mabrur Syah. (Ebit)

Redaktur : H. Rolly G


TERKAIT

Wilayah LAINNYA