JH Kloter 7 Tiba, Kakanwil Titip Pesan Jaga Kemabruran Haji

Bengkulu (Humas) -- Sebanyak 134 Jamaah Haji Provinsi Bengkulu (Kota Bengkulu 28 orang, Bengkulu Utara 1 orang, Lebong 97 orang, Bengkulu Tengah 2 orang, Petugas 6 orang) yang tergabung dalam kloter 7 Padang akhirnya tiba di Debarkasi Haji Antara Provinsi Bengkulu pada Senin (1/7) pada pukul 09.30. Seluruh Jamaah yang kembali ke Bumi Raflesia dalam keadaan sehat walafiat.

Kedatangan Jamaah Haji kloter 7 disambut secara langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu Dr. H. Muhammad Abdu, S.Pd.I, MM didampingi Kepala Bagian Tata Usaha Kemenag Provinsi Bengkulu Dr. H. Ajamalus, MH, dan Kepala Biro Pemkesra Provinsi Bengkulu Ferry Ernez Parera, S.STP., M.Si. Selain itu turut hadir pula Kepala Kemenag Kabupaten Lebong dan unsur Pemerintah Daerah Kabupaten Lebong, serta Kepala Kemenag Kota Bengkulu dan unsur Pemerintah Kota Bengkulu.

Dalam sambutannya Ka.Kanwil Kementerian Agama Provinsi Bengkulu Dr. H. Muhammad Abdu, S.Pd.I., MM mengucapkan terima kasih kepada seluruh Petugas Haji yang telah mengabdikan dirinya untuk melayani Jamaah Haji, dan selamat datang kembali kepada seluruh Jamaah kloter 7 Padang dan berpesan untuk menjaga kesehatan sekembalinya Jamaah Haji dari Tanah Suci. 

"Setelah ini upayakan untuk tidak dulu melakukan perjalanan jauh setelah tiba di Kabupaten masing-masing, dan menjaga kesehatan, dan yang terpenting jaga kemabruran haji yang telah Bapak dan Ibu peroleh. Bapak Ibu harus lebih sabar lagi setelah melakukan ibadah haji," pesan Ka.Kanwil.

Jamaah Haji kloter 5 Bengkulu yang tergabung dalam kloter 7 Padang ini merupakan Jamaah terakhir dari Provinsi Bengkulu, menjadi penutup rangkaian pemberangkatan serta pemulangan Jamaah Haji Provinsi Bengkulu.


TERKAIT

Wilayah LAINNYA