MTs Darun Najah Ikuti Seleksi PPMN Tingkat Kabupaten

Bengkulu (Informasi & Humas) - Sehubungan telah dikeluarkannya petunjuk pelaksanaan (JUTLAK) Perkemahan pramuka Madrasah Nasional (PPMN) ke-2 tahun 2016 oleh subdit kesiswaan direktorat pendidikan madrasah kementerian agama RI, kegiatan PPMN tingkat penggalang (MTs) akan dilaksanakan pada tanggal 24-28 Mei 2016 di Bumi perkemahan Pantai Liang Kab. Maluku Tengah Provinsi Maluku. 

Dengan itu Kantor Wilaayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu melalui bagian Madrasah melaksanakan penyelenggaraan seleksi PPMN kepada para siswa dan siswi MTs se-Provinsi. Dalam hal ini Kabupaten Bengkulu Utara mendapatkan Jatah untuk seleksi PPMN pada, 12 Februari 2016. Pelaksanaan seleksi di Bengkulu Utara ini dipusatkan di MTs.N 02 Lais.

Dikatakan Kepala Kemenag, Drs. H. Bustasar melalui Kasi Madrasah, Sumardayakita,SH bahwasannya Pada pelaksanaan seleksi ini Pada tes seleksi ini diikuti seluruh MTs.N dan MTs swasta se-Kabupaten Bengkulu Utara.

Dalam kegiatan seleksi ini para santri MTs Pondok Pesantren Darun Najah Ketahun turut mengikuti jalannya seleksi Perkemahan pramuka Madrasah Nasional (PPMN) di tingkat Kabupaten.

Dengan adanya tes ini mudah-mudahan Para siswa dan siswi yang lulus akan tes di tingkat kabupaten ini nantinya mendapatkan hasil terbaik untuk tingkat Provinsi, sehingga bisa mengharumkan nama Kabupaten Bengkulu utara bisa mengikuti perlombaan PPMN tingkat penggalang (MTs) di maluku tengah, ujar Sumardayakita”. (sk)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA