Majelis Ta’lim Nurus Salam Raih Juara 2 Festival Rebana HAB ke-69

Bengkulu (Informasi & Humas) – Prestasi cukup menggembirakan diraih oleh kelompok rebana Nurus Salam Kecamatan Padang Jaya pada Festival Rebana Hari Amal Bakti (HAB) ke-69 tahun 2015 yang digelar oleh Kantor Kementerian Agama Kab. Bengkulu Utara, Jum’at (02/01).

Grup rebana Majelis Ta’lim Nurus Salam dibawah arahan Kepala KUA Kecamatan Padang Jaya, Razikin Fajri, S. Ag dan binaan Ibu Zuriah ini mampu meraih juara 2 dari sekian banyak grup rebana yang mengikuti perlombaan.

Kepala KUA Kec. Padang Jaya, Razikin  Fajri, S. Ag mengaku sangat senang dan bangga dengan perolehan yang mampu diraih grup rebana Nurus Salam Kecamatan Padang Jaya. Razikin berharap agar di tahun yang akan datang, grup rebana Nurus Salam dapat meraih prestasi yang lebih baik lagi atau minimal bisa mempertahankan prestasi yang telah diraih.

“Semoga pada penampilan mendatang, kami bisa lebih baik lagi, terlebih ini juga merupakan salah satu syiar yang mengandung nilai-nilai keagamaan dalam kehidupan-sehari-hari” harap Razikin.

Sementara itu Camat Padang Jaya, Yoyo Suparyo, S. IP yang turut mendampingi perlombaan juga menyampaikan apresiasi dan penghargaanya kepada semua anggota grup rebana Nurus Salam yang telah berjuang maksimal sehingga bisa meraih juara 2  festival rebana dalam rangka Hari Amal Bakti Kementerian Agama ke-69 tahun 2015. (bu)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA