Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu dan Kejaksaan Tinggi Bengkulu Tanda Tangani MoU

Bengkulu (Humas) - Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu bersama Kejaksaan Tinggi Bengkulu melakukan penandatanganan kerjasama tentang Penanganan Masalah Hukum Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara  di Gedung Aula Sasana Bina Karya, pada Kamis (26/9).

Selain Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu yang melakukan penandatanganan kerjasama antara lain ada Universitas Islam Negeri Fatmawati Soekarno Bengkulu, PT Pelabuhan Indonesia (PERSERO) Regional 2 Bengkulu, dan Balai Pengelola Transportasi Darat Kelas III Bengkulu. Hadir mewakili Kakanwil Kemenag Provinsi Bengkulu yaitu Kepala Bagian Tata Usaha Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu Dr. H. Ajamalus, MH, beserta Kepala Bidang Urais H. Pahrizal, M.Si selaku PPK Bimas Islam, serta perwakilan PPK Bidang lainnya.

Dalam sambutannya Kepala Kejaksaan Tinggi Bengkulu Syaifudin Tagamal, SH., MH mengatakan bahwa sebenarnya kerjasama ini sudah terjalin sejak lama, namun karena masa berlakunya sudah berakhir sehingga diperpanjang kembali hari ini.

Kajati menambahkan di Bidang Hukum Perdata dan Tata Usaha Negara selain melakukan tugas penegakan hukum, bantuan hukum, pertimbangan hukum, dan tindakan hukum lain kepada Negara atau Pemerintah, Kejaksaan Tinggi juga memiliki peran yang lebih besar yaitu menjaga kewibawaan Negara serta Pemerintah dalam memberikan pelayanan hukum kepada masyarakat. Kejaksaan Tinggi juga bertindak sebagai mediator, fasilitator, dan konsiliator bagi perselisihan Lembaga Pemerintah maupun BUMN atau BUMD.

"Perjanjian kerjasama ini tentunya akan bermakna apabila segera ditindaklanjuti dengan pemberian surat kuasa khusus atau permintaan pendampingan hukum dari pemberi kuasa kepada Kejaksaan Tinggi Bengkulu untuk memanfaatkan kewenangan yang kami miliki di Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara," pungkas Kajati Bengkulu.

Dilain kesempatan mewakili Kakanwil Kemenag Provinsi Bengkulu, Dr. H. Ajamalus, MH mengucapkan terima kasih atas kesempatan yang diberikan Kejaksaan Tinggi Bengkulu untuk bekerja sama dengan Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu terutama di Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara.

"Semoga kerja sama yang sudah terjalin selama ini dapat bermanfaat bagi kita semua," jelas Ajamalus.

Hadir dalam acara tersebut Rektor UINFAS Bengkulu Prof. Dr. H. Zulkarnain, M.Pd, Executive Director  Regional 2 Drajat Sulistyo, GM Pelindo Regional II S. Joko, dan Kepala Balai Pengelola Transportasi Darat Kelas III Bengkulu, dan seluruh jajaran Kejaksaan Tinggi Bengkulu.


TERKAIT

Wilayah LAINNYA