Kemenag Seluma Sambut Kakanwil Dr. H. Zahdi Taher, M.Hi Acara Pembinaan FKUB

Seluma (Humas) Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma Drs. H. Mulya Hudori, M.Pd menyambut langsung kedatangan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu Dr. H. Zahdi Taher, M.Hi, di Kantor Kemenaterian Agama Kabupaten Seluma. Acara Pembinaan yang diselenggar pada hari Senin, 23 Agustus 2021.

Kedatangan Kakanwil H. Zahdi Taher untuk menghadiri acara pembinaan dan membuka langsung acara peningkatan kapasitas multikultural pada Forum Kerukunan Umat Beragama ( FKUB) Kabupaten/Kota tahun anggaran 2021 di Kabupaten Seluma. Adapun tema kegiatan yaitu kita jaga dan kokohkan moderasi dalam upaya peningkatan toleransi kehidupan beragama.

Ikut mendampingi Kakanwil Kemenag Provinsi Bengkulu Kasubag Umum dan Humas Sumardayakita, SH, Kasubbag Ortala, KUB Kanwil Dr. M. Sukrianto. Adapu yang hadir di acara Kasubag Kemenag Seluma serta jajaran, Pengurus FKUB, NU, Ansor, PDM serta organisai Islam lainnya.

Dalam Sambutannya H. Zahdi Taher mengajak untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. Dengan perbedaan kita bisa saling menghargai, saling menghormati dan saling menjaga sesama umat beragama.

“ Adapun Program unggulan Pak Menteri Agama pertama dilantik, yaitu beliau menyampaikan Statemen Pertama Jangan jadikan Agama sebagai aspirasi, tapi jadikan Agama sebagai Inspirasi”, Ujar Zahdi .

Kakanwil juga mengingatkan kepada peserta yang hadir untuk selalu menerapkan protokol kesahatan, terutama Kementerian agama yang selalu gencar mensosialisasikan Protokol Kesahatan 5M + 1 D.

Kakan Kemenag Seluma H. Mulya Hudori dalam sambutannya mengucapkan terimakasih atas kehadiran Kakanwil, Kasubbag, dan TIM Kemenag Provinsi Bengkulu dalam rangka pembinaan kepada Forum Kerukunan Umat Beragama. Dan muda-mudahan kehadiran ini akan memberikan wacana , wahana, dan pola dalam rangka tugas fungsi kita pelayanan umat bergama


TERKAIT

Wilayah LAINNYA