Kemenag Kepahiang Laksanakan Kegiatan Sosialisasi Rubiah

Bengkulu (Informasi dan Humas) 08/06 Seksi Bimas Islam Kantor Kemenag Kab. Kepahiang melaksanakan kegiatan Sosialisasi Rubiah se-Kabupaten Kepahiang. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 3 Juni 2014 bertempat di Aula Hotel Umro kabupaten Kepahiang. Kegiatan ini dilakukan dengan harapan bahwa nantinya setelah mengikuti kegiatan ini peserta dapat meningkatkan profesionalisme dalam pengurusan jenazah guna pelayanan prima terhadap masyarakat khususnya di Kab. Kepahiang, demikian dituturkan oleh Kasi Bimas Islam, Ombi Romli, S.Ag.

Dalam sambutannya sekaligus membuka kegiatan Sosialisasi Rubiah se kabupaten Kepahiang, Kepala Kantor Kementerian Agama kabupaten Kepahiang yang diwakili oleh Kasubbag Tata Usaha, Lukman, S.Ag.M.M menyampaikan bahwa Rubiah merupakan aktivitas ataupun pekerjaan yang mana tidak semua orang sanggup untuk melaksanakannya. Rubiah ini adqalah orang-orang pilihan yang dianggap memiliki kemampuan dan ilmu dalam mengurus jenazah orang muslim yang telah wafat. Menurut beliau banyak orang muslim namun belum dan atau tidak sanggup menjadi Rubiah ini.

Kegiatan ini di ikuti oleh 60 orang peserta yang mewakili 8 kecamatan se- kabupaten Kepahiang dan berjalan sukses dan dengan antusias para peserta mengikuti sesi demi sesi kegiatan ini, dari pemaparan materi oleh narasumber, diskusi tanya jawab hingga praktik dalam mengurus jenazah.

Penulis : Muherzon, SH/C Redaktur  H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA