Kemenag B/U Utus 3 Orang Untuk Mengikuti Pelatihan Imam dan Khotib

Bengkulu (Informasi dan Humas) 30/9- Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara mengutus 3 orang untuk mengikuti pelatihan Imam dan Khotib se-Provinsi Bengkulu. Adapun pelaksanaan pelatihan ini dilaksanakan tepatnya di hotel Amarin Kota Bengkulu.

Dikatakan Kasi Bimas Islam, Heriansyah, S.Ag adapun nama-nama yang diutus untuk mengikuti pelaksanaan pelatihan ini yakni, Ustad Senno, Ustad Suyono dan Ustad Sarmidan. Adapun pelaksanaan Kegiatan pelatihan ini dilaksanakan selama 3 hari, dimulai dari hari sabtu, 26 hingga 28 September.

Heriansyah menambahkan,salah aktifitas dakwah dan ibadah yang penting untuk dikembangkan dan dilatih adalah menjadi khatib dan imam bagi generasi muda sebagai regenerasi dan pengganti kaum tua.

Diharapkan kepada dari 3 peserta yang berasal dari kabupaten bengkulu utara yang telah mengikuti pelaksanaan pelatihan imam dan khatib ini untuk selalu memakmurkan masjid-masjid yang berada di Kabupaten Bengkulu Utara.

Penulis : Humas BU **
Redaktur: Arsuk E


TERKAIT

Wilayah LAINNYA