Ka.KUA SAM Seluma Ikuti Rapat Persiapan HAB Kemenag Ke-70

Bengkulu (Informasi dan Humas) 11/12- Menyambut Hari Amal Bakti (HAB) Kemenag RI ke 70 yang tinggal beberapa hari lagi, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma Kamis (10/12) pukul 09.00 WIB mengadakan rapat persiapan HAB Kemenag Tingkat Propinsi Bengkulu di Aula Kemenag Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma dan selesai pada pukul 11.00 WIB.

Rapat koordinasi persiapan HAB Kemenag ke 70 ini dihadiri seluruh Kepala Kasi, Kepala KUA, Kepala Madrasah dan seluruh anggota Darma Wanita Persatuan yang turut serta dalam rapat koordinasi tersebut. Rapat dipimpin Kepala Kemenag Seluma, H. Sipuan, S.Ag, MM dalam sambutannya menjelaskan bahwa lomba HAB Kemenag tingkat Propinsi Bengkulu ini di pusatkan di Kemenag Bengkulu utara. Ka. Kemenag menginstruksikan segenap jajarannya untuk mengikuti semua cabang yan dilombakan dan mensukseskan HAB Kemenag ke 70 ini.

Terpisah Kepala KUA Semidang Alas Maras, Marlius Putra, M.HI menjelaskan, kami selaku Kepala KUA Semidang Alas Maras sangat mendukung kegiatan Hari amal Bhakti Kementerian Agama yang ke-70 ini. Adapun tujuan peringatan HAB kemenag yang ke-70 ini adalah, meningkatkan penghayatan terhadap aspek sejarah berdirinya Kementerian agama sebagai Instansi pemerintah yang mengemban tugas mulia, yaitu mengoptimalkan peran nilai-nilai agama sebagai jati diri bangsa dan mendorong terwujudnya bangsa yang bertakwa, maju, adil, sejahtera dan demokratis. Demikian Marlius.

Penulis : HM/KUA **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA