Bengkulu (Informasi dan Humas) 18/12- Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma H. Sipuan, S.Ag.MM Rohaniawan Pelantikan Sekretaris Daerah Kabupaten Seluma Drs. Irihadi, M.Si Sebagai Sekda Kab. Seluma Hari ini Rabu Tanggal 17 Desember 2014 Bertempat di Gedung Daerah Serasan Seijoan Kab. Seluma Tepat Pukul 14.00 WIB.
Acara tersebut dihadiri oleh Instansi terkait, seluruh Ka. Dinas, Ka. Badan, Kapolres, Dandem serta Kejaksaan termasuk Ka. Kemenag didalamnya.
Acara yang dibuka langsung oleh Bapak Bupati Seluma H. Bundra Jaya, SH.MH dalam sambutannya beliau menyampaikan amanat kepada Sekda yang baru saja dilantik dan diambil sumpanya, agar menjalankan tugas dengan baik dan benar kemudian dari pada itu bapak bupati seluma mengucapkan selamat kepada Sekda yang baru ini.
Di sampaikan juga oleh Bapak Kepala Kemenag Kab. Seluma H. Sipuan, S.Ag.MM sesudah acara pelantikan tersebut untuk mengucapkan selamat menjalankan tugas sebagai Sekda Kab. Seluma, semoga beliau dapat melaksanakan tugas dengan baik dan lancar.
Di akhir acara ditutup dengan Do’a oleh Bapak Kepala Kemenag Kab. Seluma dan Bapak Bupati serta Wakil Bupati dan seluruh jajaran bersalam salaman dengan Drs. Irihadi, M.Si sebagai Sekretaris Daerah Kab. Seluma sambil mengucapkan selamat menjalankan tugas.
Penulis : Mbn/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari