Ka.Kemenag Kota Bengkulu Lepas Tim Studi Banding ke Lampung Barat

Kota Bengkulu (inmas) 24/10 -- Dalam rangka pembelajaran untuk peningkatan kinerja, maka Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu telah melaksanakan program Studi Banding ke Kemenag Lampung Barat. Yang dilaksanakan selama 3 hari dari hari Kamis tanggal 19 Oktober 207 hingga Jumat 21 Oktober 2017.

Rombongan Studi Banding Kantor Kemenag Kota Bengkulu yang berjumlah sebanyak 40 orang, terdiri dari Kepala Kantor Kemenag Kota Bengkulu beserta Istri, Ka. Subbag TU beserta istri, Kasi, Kepala KUA, Kepala Madrasah dan beberapa orang staf.

Rombongan Studi Banding ke Kemenag Kabupaten Lampung Barat ini dilepas langsung oleh Kepala Kantor Kemenag Kota Bengkulu, Dr. H. Mukhlisuddin, SH.MA. dihalaman kantor. Pada hari Kamis pagi tanggal 19 Oktober 2017.

Dalam sambutannya, Dr. H. Mukhlisuddin, SH.MA berharap agar seluruh peserta rombongan dapat mengikuti kegiatan ini dengan sebaik baiknya. Membawa nama baik Kantor Kemenag Kota Bengkulu. serta, dapat belajar dari Kemenag Kabupaten Lampung Barat dari segala sisi. Baik itu dari kinerja, disiplin,  kerapian, dan rasa kekeluargaan. Sehingga saat kembali ke Bengkulu dapat memperoleh manfaat positif dari kegiatan ini.(Popi)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA